Epic Comeback! RRQ Hoshi Berhasil Ubah Krisis Menjadi Peluang!

epic comeback rrq hoshi vs evos legends

Epic Comeback

Epic Comeback secara harfiah merupakan terjadinya situasi yang tidak terduga. Sedangkan menurut kamus besar Mobile Legends, epic comeback adalah keadaan tim yang awalnya diprediksi akan kalah bila dilihat dari segi poin, gold dan jumlah turret yang jauh tertinggal, namun kejadian tidak terduga terjadi.

Sehingga, momen epic comeback di sini terjadi karena tim yang awalnya diprediksi kalah, tiba-tiba dapat membalikkan keadaan pada detik-detik terakhir yang akhirnya berhasil merebut kemenangan.

Dibutuhkan kesabaran, kekompakkan, map awareness dan time awareness untuk dapat merebut kemenangan saat posisi tim kalian dalam posisi terancam.

Setiap player Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) pasti pernah mengalaminya. Tidak perlu berkecil hati, karena masih ada kesempatan untuk membalikkan keadaan dan tim kamu dapat menjadi pemenangnya, seperti halnya yang dialami oleh tim RRQ Hoshi pada MPL ID Season 8 Week 7 lalu. 

RRQ Hoshi

RRQ Hoshi terbentuk dari delapan pemain, masing-masing bernama Alberttt, Vynnn, Xinnn, R7, Psichooo, Clayyy, Skylar, dan Liam. 

Adapun momen jatuh bangun dari perjalanan yang dialami RRQ Hoshi dari setiap MPL ID sejak Season 1. Saat MPL ID Season pertama, NXL berhasil mengalahkan RRQ Hoshi pada babak semifinal. Dilanjutkan pada playoff MPL Season 2, RRQ Hoshi berhasil menggenggam kejuaraan yang tidak terbantahkan.

Pada MPL Season 3, EVOS dan juga RRQ Hoshi yang sudah biasa menjadi tim yang unggul, mendadak harus mengalami keterpurukan atas kekalahan yang mendominasi kedua tim. 

Keterpurukan itu berlanjut pada MPL Season 4. Dimana saat RRQ Hoshi harus menerima kekalahan di semifinal dan juga grand final. 

RRQ sempat bangkit pada MPL Season 5. Saat itu, RRQ berhasil meruntuhkan pertahanan EVOS Legends dengan skor 3-2.

Kembali jatuh ke jurang keterpurukan, pada ajang MPL Season 6. Season ini merupakan mimpi buruk bagi tim RRQ Hoshi dan fans-nya. Inkonsistensi komposisi roaster utama dan faktor lainnya membuat tim ini dibantai sebanyak empat match berturut-turut oleh Bigetron Alpha, Alter Ego, Onic Esports dan Genflix Aerowolf.

Momen Epic Comeback Panas Saat RRQ Hoshi Merebut Kemenangan

Bara api epic comeback sudah menyala, kini RRQ membara untuk mulai bangkit pada MPL Season 8. Pertandingan dilaksanakan selama tiga hari. Dimulai dari Jumat, 24 September 2021 hingga Minggu, 26 September 2021. Menyuguhkan dua pertandingan yang krusial antara empat tim kenamaan. 

https://youtu.be/jTE0WIFsCdo

Pada pertandingan awal, RRQ Hoshi melawan Rebellion Genflix dan ditutup oleh pertarungan antara RRQ Hoshi dengan Alter Ego (AE). RRQ Hoshi sebelumnya berada di tingkat kedua dan Alter Ego unggul berada di posisi terbaik. 

Pertarungan pada match pertama tercium sengit. Di early game, Alter Ego berhasil mendominasi. Mereka berhasil memanggil lord sebanyak tiga kali, namun mereka tetap kesulitan untuk menembus pertahanan RRQ Hoshi.

Klasemen pada minggu ketujuh di hari kedua. RRQ Hoshi tidak berputus asa di masa krisisnya untuk meraih puncaknya. Alter Ego (AE) telah berada di puncak dalam kurun waktu lama. Namun, RRQ Hoshi memanfaatkan peluangnya untuk menyalip posisi terbaik Alter Ego.

Pada tahap late game, seluruh pemain Alter Ego harus mati yang disebabkan karena terjadinya pertarungan di area tengah. RRQ Hoshi tidak mau melepaskan kesempatan ini dan langsung menghancurkan base Alter Ego. Ya, RRQ Hoshi berhasil menang pada match pertama.

Tak berhenti di situ, Alter Ego dibuat tak berdaya pada saat match kedua karena telah didominasi oleh RRQ Hoshi dan dengan lapang dada Alter Ego harus menerima kekalahannya. 

Poin yang diraih RRQ Hoshi sebelumnya sebanyak 11 poin, kemudian meroket menjadi peringkat pertama dengan perolehan poin sebanyak 15. Jumlah poin tersebut merupakan sebuah perolehan poin tertinggi dari peringkat pertama MPL Season 7. Penampilan mengejutkan ini berhasil membuat RRQ Hoshi dijuluki sebagai raja dari segala raja.

Klasemen sementara MPL Season 8 Week 7 Day 3. Rebellion Genflix harus menerima kekalahannya saat bertarung dengan RRQ Hoshi. Dominasi RRQ Hoshi masih belum ada counter-nya. 

Bagi kalian yang ingin mempelajari bagaimana cara mendapatkan Epic Comeback bisa melalui tayangan momen seru yang telah RRQ Hoshi tampilkan pada pertandingan MPL Season 8 Week 7.

Baca juga: Bayi Macan EVOS Mendadak Jinak?
bebas biaya tarik saldo

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!