2 Rekomendasi Earphone/Headset Gaming Terbaru dari Logitech G!

Logitech G

Kali ini kita akan kasih kamu 2 rekomendasi earphone/headset gaming terbaru dari Logitech G. Pada tau Logitech kan? Eits, berbeda dari brand Logitech biasa, Logitech G adalah brand khusus yang mengeluarkan gaming gear keren dan canggih yang katanya sih bisa bikin pengalaman bermain game kamu berbeda dari sebelumnya.

Tapi tim VCGamers juga udah sempet coba kok unit G333 dan G335 dari Logitech G, dan hasilnya diluar ekspektasi! Penasaran? Yuk kita bahas sedikit preview Logitech G G333 dan G335 di bawah ini.

Logitech G G333

logitech g g333

Kalau kamu melirik earphone ini untuk menemani kegiatan bermain game kamu sehari-hari, maka pertama-tama kamu akan disuguhkan dengan 3 warna menarik, Hitam, Ungu, dan Putih.

Logitech G menjanjikan kualitas atau performa gaming earphone yang luar biasa dari seri G333 ini, menariknya lagi, kamu akan diberikan tambahan adaptor 3.5mm to USB-C. Cocok banget buat kamu yang punya smartphone tanpa dibekali lubang jack 3.5mm. Selain itu, earphone in-ear ini juga sudah dibekali dengan mikrofon yang jernih dan 3 tombol pengaturan play/pause, serta volume up & down.

Mungkin kocek yang kamu keluarkan tidak sebanding apabila kamu lebih sering membeli produk earphone dengan harga 50-100 ribuan rupiah sebelumnya, namun apabila kamu seorang gamer dan audiophile, sepertinya kamu akan rela mengeluarkan uang lebih untuk membeli G333 ini.

Bukan hanya warnanya yang eye-catching, tapi dengan balutan rangka aluminium dan kabel pipih sepanjang 1.2 meter yang tidak mudah terpelintir, ditambah dengan dual dedicated audio drivers, pasti teman kamu yang meminjam earphone ini akan bertanya, earphone apaan nih? Beli dimana sih? Ga percaya? Coba aja!

Logitech G G335

Logitech G G335

Rekomendasi pertama kami dari produk Logitech G tadi cocok buat kamu yang ingin tampil simpel, tapi ingin performa audio yang mantap. Nah, di rekomendasi selanjutnya ada Logitech G G335, headset gaming dengan memory foam earpads!

Pada tau memory foam earpads ga nih Vicigers? Buat yang belum tau, jadi memory foam itu semacam busa dengan material dan teknologi terkini yang bisa mengikuti bentuk telinga kamu, pastinya bakal nyaman banget dipakai main game seharian, ga bikin sakit kuping!

Males ah pake headset, berat! Kata siapa? G335 ini cuma berbobot 240g, atau bahkan lebih enteng dari berat Galaxy Z Fold3 keluaran terbaru tahun ini, hehe.

Panjang kabel headset ini sekitar 1.8 meter, lebih panjang 60cm dari G333, Namun, berbeda dengan G333 yang dibekali dengan tambahan adaptor 3.5mm to USB-C, kamu tidak akan mendapatkan tambahan asesoris tersebut di paket penjualan G335. Tapi kamu akan mendapatkan PC splitter untuk jack mikrofon dan headphone terpisah (Y-splitter).

logitech g g335 mint

Selain sudah dibekali dengan Dolby dan Windows Sonic Surround, headset ini juga sudah bersertifikasi Discord, jadi buat kamu yang ingin main game sambil ngobrol sama teman mabar kamu, pastinya bakal jernih banget suaranya.

Kamu akan menemukan volume roller di ear-cup untuk mengatur besaran suara yang akan dikeluarkan headset ini, dan kamu juga dapat melipat mikrofon ke atas agar langsung ter-mute dan tidak mengganggu.

Oh iya, di seri G335 ini kamu hanya diberi 2 pilihan warna hitam dan putih, karena warna lainnya tidak resmi masuk ke Indonesia. Untuk G333 dan G335 keduanya sama-sama dibekali dengan garansi resmi selama 2 tahun, jangan takut rusak ya!

Baca juga: Di Penghujung 2021 KontrolFreek Hadirkan Thumbstick Generasi Terbaru!

Nah, kira-kira itu dia 2 rekomendasi earphone dan headset terbaru dari Logitech G, kami tidak menyebutkan harga, namun kalau kalian penasaran bisa langsung kunjungi website resminya di sini, atau ke official store Logitech G yang tersebar di berbagai marketplace.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Muhammad Marie

Seorang tech enthusiast, lulusan S1 Sosiologi. Ga nyambung? Masa? Nyambung kok!